Danny Support Survei Pengumpulan Data JICA, Guna Pengembangan Industri Kepulauan
MAKASSAR, – Wali Kota Makassar, Moh Ramdhan ‘Danny’ Pomanto, bertemu Tim JICA (Japan International Cooperation Agency) Indonesia, Rabu (12/10/2022).
Kehadiran Tim JICA menemui Wali Kota Makassar, guna meminta dukungan terkait survei pengumpulan data di kepulauan, salah satunya yakni pulau Barrang Lompo.
Untuk wilayah Sulawesi Selatan, dilakukan survei di dua pulau yakni pulau Salemo dan pulau Barrang Lompo.
Sebagai langkah awal, akan dilakukan survei dengan mengunjungi kepulauan secara langsung, Wali Kota Makassar menyarankan agar melakukan kunjungan di pagi hari.
“Jika ingin ke pulau upayakan di pagi hari, karena ombak lebih bersahabat di pagi hari. Segala bentuk dukungan yang dibutuhkan akan diupayakan,” ujar Danny.
Melalui survei ini akan diketahui secara pasti situasi terkini di kepulauan serta permasalahan yang ada, seperti ketersediaan listrik, yang cukup mempengaruhi perkembangan industri di kepulauan.
Beberapa ikhtisar teknologi pun dipaparkan, terkait penggunaan listrik untuk mengurangi waktu transportasi pengangkutan hasil laut (seafood) ataupun tentang sistem energi distribusi dengan penggunaan kekuatan dekarbonasi.
Sumber : Humas Kominfo Makassar